Saturday, September 18, 2021

PTS Materi Prakarya kelas VIII semester 1

Media Berbagi - Hallo sahabat media berbagi. Kali ini kami akan membagikan contoh soal penilaian tengah semester materi pelajaran prakarya kelas VIII semester 1 yah. Soal PTS ini di ambil dari materi kerajinan Bahan Lunak Alam, Buatan, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi. 

Penilaian tengah semester diadakan untuk mengetahui sejauh mana siswa/siswi dalam memahami materi yang telah disampaikan. PTS ini biasanya dilaksanakan sepertiga bulan proses pembelajaran. Untuk soal - soalnya bisa dibaca di bawah ini! 


A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

1. Kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat lunak yaitu lentur, lembut, empuk, dan mudah dibentuk disebut bahan kerajinan ... 

A. Alami                

B. Buatan 

C. Lunak 

D. Keras

Jawaban : C 

2. Berikut merupakan contoh dari bahan lunak alam yaitu ...

A. Tanah liat 

B. Lilin 

C. Fiberglass

D. Plastisin 

Jawaban : A

3. Berikut ini yang bukan termasuk ciri - ciri dari tanah liat adalah ...

A. Mempunyai sifat liat atau lengket 

B. Mempunyai sifat yang sulit menyerap air

C. Tanah kiat dapat terpecah menjadi butiran-butiran sangat halus saat kering

D. Tanahnya berwarna merah 

Jawaban : D

 4. Kulit merupakan contoh bahan lunak alam dan memiliki karakteristik dan sifat tekstur yang khas. Yang termasuk sifat dan ciri dari kulit hewan antara lain ...

A. Daya regang yang bagus 

B. Lengket

C. Tidak tahan bahan kimia

D. Tidak tahan panas

Jawaban : A

5. Kerajinan keramik merupakan sebutan untuk kerajinan yang terbuat dari bahan alam berupa ...

A. Batu alam

B. Tanah liat 

C. Semen putih

D. Batu hitam 

Jawaban : B

6. Teknik pembentukan badan keramik secara manual yaitu tanah liat digulung hingga terbentuk pilinan tanah adalah ...

A. Putar

B. Lempengan

C. Cetak 

D. Coil 

Jawaban : D

7. Produk karya kerajinan yang siap dipasarkan sebaiknya dikemas dengan baik agar terlihat ....

A. Menarik dan menutup kelemahan

B. Menarik dan tahan lama

C. Tahan banting

D. Mahal harganya 

Jawaban : B 

8. Cara mengubah bentuk sebuah benda dari yang kurang menarik menjadi lebih menarik tanpa menghilangkan fungsi aslinya adalah ...

A. Modifikasi 

B. Motifikasi 

C. Elaborasi 

D. Kolaborasi 

Jawaban : A

9. Sesuatu yang diolah manusia dari bahan kimia dan paduannya disebut ...

A. Bahan buatan 

B. Bahan jadi 

C. Bahan baku

D. Bahan tiruan 

Jawaban : A

10. Karakteristik polymer clay yang benar yaitu ...

A. Memiliki struktur cair, dan jika mengering akan mengeras

B. Memiliki aneka warna yang cerah, dan bertekstur padat lunak

C. Dapat dibentuk ketika setengah mengeras 

D. Berwujud padat tetapi jika dipanaskan akan mencair 

Jawaban : B

11. Motif yang dibuat dengan bentuk yang nyata seperti tumbuh-tumbuhan, binatang, dan lainnya disebut ...

A. Motif realis

B. Motif geometris

C. Motif dekoratif

D. Motif abstrak 

Jawaban : A

12. Motif yang tujuan untuk mengolah pada permukaan benda hingga menjadi lebih indah lagi disebut ...

A. Motif realis 

B. Motif geometris

C. Motif dekoratif

D. Motif abstrak 

Jawaban : C

13. Motif yang tidak bisa dikenal kembali oleh objek asal dan hanya khayalan semata disebut ...

A. Motif realis 

B. Motif geometris

C. Motif dekoratif

D. Motif abstrak 

Jawaban : D

14. Benda kerajinan harus memiliki keserasian antara bentuk dan wujud benda dengan nilai gunanya disebut ..

A. Utility

B. Comfortable 

C. Flexibility

D. Safety 

Jawaban : C

15. Benda kerajinan harus menyenangkan dan memberi kenyamanan bagi pemakainya adalah ... 

A. Utility

B. Comfortable 

C. Flexibility

D. Safety 

Jawaban : B

16. Fungsi lain dari kerajinan bahan lunak bisa menjadi benda hias yang dibuat dengan tujuan dipajang atau hanya sebagai hiasan saja dan pada elemen estetis biasanya lebih mengutamakan aspek  keindahanya dibandingkan kegunaannya. Contoh kerajinan bahan lunak yang mempunyai fungsi sebagai hiasan adalah ...

A. Guci 

B. Wayang kulit

C. Kotak tissu

D. Keset

Jawaban : A

17. Kerajinan sangat penting untuk diajarkan dalam sekolah - sekolah karena para generasi muda tidak boleh sampai melupakan kesenian - kesenian dan budaya kita. Hal ini menunjukkan kerajinan mempunyai fungsi ...

A. Pakai 

B. Pengetahuan 

C. Ekonomis

D. Hiasan 

Jawaban : B

18. Berikut ini termasuk bahan pembuatan kerajinan gips, kecuali ...

A. Bubuk gips 

B. Plastisin 

C. Cat akrilik

D. Resin 

Jawaban : D

19. Bahan buatan yang memiliki struktur cair dan jika mengering akan mengeras adalah ... 

A. Fiberglass

B. Sabun

C. Kaca

D. Gips

Jawaban : A

20. Kemasan produk kerajinan yang paling banyak dipakai adalah .. 

A. Plastik 

B. Kertas 

C. Kain

D. Daun 

Jawaban : A

21. Telgraf pertama kali ditemukan oleh ...

A. Alexander graham bell

B. Samuel J.B Morse

C. Guglielmo Macroni

D. James Clerk Maxwell 

Jawaban : B

22. Telephon adalah hasil penemuan dari 

A. Alexander graham bell

B. Samuel J.B Morse

C. Guglielmo Macroni

D. James Clerk Maxwell 

Jawaban : A

23. Sarana komunikasi yang digunakan oleh bangsa Mesir Kuno adalah ...

A. Serat bambu

B. Serat papyrus

C. Piktografi

D. Holografi

Jawaban : B

24. Dalam komunikasi, berita yang dikomunikasikan disebut ...

A. Pesan 

B. Sinyal 

C. Input

D. Output 

Jawaban : A

25. Berikut yang bukan media ķomunikasi modern adalah ...

A. Telepon

B. Faksimil

C. Televisi 

D. Kentongan

Jawaban : D

26. Berikut yang bukan media komunikasi tradisional adalah ...

A. Surat kabar 

B. kentongan

C.  daun lontar

D. Papyrus

Jawaban : A

27. Sejenis alat tiup terbuat dari tanduk kerbau sebagai alat komunikasi yang berada di hutan/berjauhan tempat antara seorang dengab orang lain adalah ....

A. Lontar 

B. Kentongan

C. Bereguh

D. Papirus

Jawaban : C

28. Alat untuk memainkan video game adalah ....

A. Joystick

B. Keyboard

C. Remot 

D. Trackball

Jawaban : A

29. Radio dapat mengirimkan suara melalui udara dengan menggunakan ...

A. Kabel telepon 

B. Kode morse

C. Gelombang elektromagnetik

D. Sinyal 

Jawaban : C

30. Untuk pertama kalinya, kalkulator ditemukan oleh ...

A. Jack kilby

B. Cahrles Babbage

C. Blaise pascal

D. Edwin Howart Amstrong

Jawaban : C


B. Jawablah pertanyaan berikut dengan singkat dan jelas!

1. Jelaskan tentang kerajinan bahan lunak alam beserta contohnya ?

2. Jelaskan tentang kerajinan bahan lunak buatan beserta  contohnya?

3. Jelaskan tentang pengertian komunikasi?

4. Bagaimana orang zamam dahulu menggunakan asap sebagai alat komunikasi?

5. Sebutkan peralatan komunikasi zaman dulu?

6. Apa yang kamu ketahui mengenai internet?

7. Apa tujuan pengemasan pada produk kerajinan yang siap dipasarkan?

8. Sebutkan ciri -ciri tanah liat?

9. Apa yang dimaksud dengan teknik coil?

10. Buatlah langkah - langkah pembuatan kerajinan dari sabun yang kamu ketahui?


Demikianlah soal pts prakarya ini. Semoga bermanfaat. 🙏




Tuesday, September 14, 2021

Tips agar selalu semangat dalam menjalani kehidupan

 Media Berbagi - Setiap individu mempunyai masalahnya masing- masing. Entah itu masalah keluarga, teman ataupun tempat kerja. Masalah tersebut tidak akan selesai jika kita tidak mencari solusinya. Dan Terkadang justru kita meratapi masalah tersebut yang tak akan kunjung hilang dan semangatpun memudar. Pudarnya semangat akan berakibat dengan kondisi fsikis maupun kesehatan kita. 

Untuk itulah perlunya sebuah semangat dari dalam diri sendiri agar kita selalu optimis bisa menyelesaikan masalah yang kita hadapi saat ini. Menjalani kehidupan memang tidak akan terlepas dari sebuah cobaan. Cobaan yang datang terus terjadi dalam kehidupan kita. Kita tidak bisa mengubahnya namun kita bisa menghindarinya dengan selalu berdoa kepada Tuhan yang maha Esa. Agar kita selalu ditabahkan, diikhlaskan dan dikuatkan dalam menghadapi semuanya. 

Kami akan membagikan sebuah tips agar selalu semangat dalam menjalani hidup.

Pertama, percayalah bahwasanya masalah yang kita hadapi merupakan takdir dari Allah Subhanahu Wataala. Allah memberikan bentuk rasa sayang kepada hambanya dengan memberikan cobaan. Insya Allah kalian bisa menghadapinya. Tetap semangat yah 💪

Kedua, yakinlah bahwasanya masalah yang kita hadapi sekarang adalah kita bisa menjalani dengan ikhlas. Ya, dengan ikhlas kita akan selalu berfikiran positif dan tidak akan mengeluh dengan keadaan saat ini. Kita akan selalu tersenyum dan bersyukur atas semuanya. 

Ketiga, ingat pada janji atau tekad yang sudah menjadi niat dalam diri sendiri. Karena dengan mengingat hal tersebut, kita akan menjadi semangat lagi. 

Keempat, buatlah rencana yang ingin kalian capai. Dengan membuat rencana, kalian dapat memaksimalkan waktu lebih efisien dan efektif serta membuat motivasi kalian tumbuh dengan semangat yang tinggi. 

Kelima, mulailah segala sesuatu dengan berdoa. Dengan berdoa, hidup kita akan terarah dan tumbuh dalam diri jiwa yang terus menerus berbaik sangka kepada Allah. 


Nah, itulah tips agar selalu semangat dalam menjalani hidup. Semoga bermanfaat. Jika ada tips yang perlu ditambahkan boleh komentar di bawah yah. 🙏



Sunday, September 12, 2021

Materi Prakarya tentang Pengolahan Bahan Pangan Serealia, Umbi, dan Kacang-kacangan Menjadi Makanan atau Minuman kelas VIII semester 1

Materi Prakarya tentang Pengolahan Bahan Pangan  Serealia, Umbi, dan Kacang-kacangan Menjadi Makanan atau Minuman kelas VIII semester 1 

Media Berbagi - Bahan pangan merupakan segala macam  kebutuhan pokok manusia. Kebutuhan pokok yang diperlukan manusia bermacam - macam jenisnya. Kebutuhan pokok ini diperlukan tubuh untuk memenuhi kecukupan nutrisi  yang bermanfaat untuk keberlangsungan dan kesehatan manusia. Nutrisi yang terkandung dalam bahan pangan tersebut bisa mengandung karbohidrat, vitamin, mineral, dan protein yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh. 

Bahan pangan  tersedia pada beberapa tanaman. Tanaman yang termasuk bahan pangan dibagi menjadi tiga kelompok yaitu tanaman serealia, tanaman kacang-kacangan dan tanaman umbi-umbian. 

1. Tanaman Serealia 

Istilah kata  serealia diambil dari nama dewi pertanian bangsa Romawi yaitu Ceres. Serealia merupakan jenis tanaman yang tergolong  padi-padian, biji-bijian atau rumput-rumputan. Tanaman serelia biasanya ditanam satu kali tanam atau panen serta bisa tumbuh subur di iklim sedang. 

Tanaman serealia  tumbuh subur di Indonesia. Indonesia memiliki berbagai jenis pangan yang di hasilkan dari serelia seperti padi (beras), jagung, gandum dan sorgum. 

A. Beras

Beras adalah bulir padi yang  sudah dipisahkan dari sekam atau kulitnya.  Beras mengandung karbohidrat yang kaya akan zat gula atau glukosa. Rasa manis dalam glukosa ini  dibutuhkan untuk sumber energi yang bermanfaat bagi tubuh dalam melakukan berbagai aktivitas atau kegiatan. 

Beras yang sudah dimasak atau ditanak menjadi nasi yang bisa dipadupadankan atau ditambahkan lauk pauk sebagai bahan makanan pokok. Hampir sebagian rakyat Indonesia, makanan pokoknya adalah beras. Tak heran banyak tanaman padi yang tumbuh subur di Indonesia. 

Ada beberapa macam beras yang biasa kita temukan yakni Beras putih, Beras merah, Beras hitam, sangat langka, Ketan (atau beras ketan), dan Ketan hitam. 

B. Jagung

Jagung merupakan tanaman semusim (annual). Di Indonesia dikenal dua varietas jagung yang telah ditanam secara umum, yaitu jagung berwarna kuning dan putih. 

Tanaman jagung memiliki manfaat yang penting bagi kehidupan manusia dan  hewan. Hampir seluruh bagian tanaman jagung dapat dimanfaatkan untuk berbagai macam keperluan seperti untuk pakan ternak, pupuk, makanan, cemilan, minuman dan lain sebagainnya. Sama seperti beras, jagungpun memiliki kandungan karbohidrat yang cukup tinggi. 


c. Gandum

Gandum merupakan jenis tanaman serelia. Di Indonesia, penggunaan gandum untuk makanan pokok hanya sedikit sekali, gandum biasanya hanya  dijadikan sebagai bahan roti dan mie. Padahal gandum juga mengandung karbohidrat cukup tinggi, sama seperti dengan nasi. 

Beberapa manfaat gandum  bagi kesehatan tubuh sebagai berikut yaitu : 

Membuat tubuh merasa kenyang lebih lama.

Menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. 

Menurunkan berat badan. 

Menyembuhkan sembelit.

Mengurangi risiko  seseorang terkena kanker



d. Sorgum

Sorgum merupakan tanaman serbaguna yang dapat digunakan sebagai sumber pangan, pakan ternak dan bahan baku industri. Tanaman 

sorgum mirip tanaman jagung, namun tumbuh lebih tinggi dan cocok ditanam di tempat yang kering maupun berair, dan tahan terhadap hama daripada tanaman sejenisnya. Dari segi gizi, sorgum mengandung karbohidrat, protein, kalsium, dan zat lain yang bermanfaat. 

Beberapa manfaat sorgum sebagai berikut : 

Daun Sorgum menjadi sumber pakan ternak, tangkai daunnya bisa dijadikan kerajinan tangan dan sapu. Bunga sorgum yang juga bisa dimanfaatkan sebagai bunga kering untuk hiasan. 

Batang Sorgum adalah lumbung bioetanol dan bahan pembuat kertas. Batang yang masih muda bisa dibuat 

sirup, karena rasanya manis. Caranya, kupas kulit batang yang masih muda dan diambil bagian dalamnya.

Akar Sorgum digunakan sebagai jamu untuk memperlancar peredaran darah. Akar cukup diseduh, lalu airnya diminum.

Biji Sorgum  kandungan gizinya sangat besar, nilai protein, kalsium dan karbohidratnya lebih besar, dibandingkan beras dan jagung. Selain itu, sorgum juga kaya serat dan mengandung gluten rendah.  Biji sorgum dapat dibuat tepung sebagai bahan dasar pembuatan pangan. Bahkan setelah dikupas kulitnya, biji sorgum dapat langsung ditanak layaknya beras dan dikonsumsi. 


2. Tanaman Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah biji berukuran lebih besar dari serelia. Tanaman kacang-kacangan berasal dari famili  Fabaceae. Kacang-kacangan merupakan sumber energi dan nutrisi penting seperti protein, karbohidrat kompleks, folat, dan besi (vitamin). Berdasarkan penelitian terbaru dikatakan bahwa mengonsumsi sejumlah kacang - kacangan dapat menurunkan kadar kolesterol karena kandungan asam lemak omega tiga yang terdapat di dalamnya. Kacang juga bisa menurunkan berat badan karena memiliki indeks glikemik yang rendah.


Jenis kacang-kacangan yang banyak terdapat di Indonesia  adalah kacang tanah, kacang hijau, dan kedelai.

a. Kacang Tanah

Kacang tanah (Arachis hypogaea L.) 

Kacang tanah biasa ditanam di lahan kering dan lahan sawah. Kacang tanah  diperbanyak dengan biji dan dapat dipanen pada umur 90-95 hari setelah tanam. Ciri fisik tanaman kacang tanah berupa tanaman perdu dan berdaun kecil. 

Kacang tanah mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan kesehatan tubuh, di antaranya serat, protein, karbohidrat, lemak (lemak jenuh dan tak jenuh, serta omega 6), dan berbagai macam vitamin (C, A, D, E, K, B kompleks/folat yang tinggi), serta berbagai jenis mineral. 


Kandungan pada kacang tanah memiliki manfaat yang banyak seperti membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil, menjaga sirkulasi aliran darah otak, sumber antioksidan dan mencegah penyakit kanker, jantung dan kolesterol tinggi, serta dapat memberikan kebutuhan antioksidan, mineral, vitamin dan protein. Cara pengolahan kacang tanah yang baik untuk di konsumsi yaitu dengan cara di rebus dan juga dipanggang. 


b. Kacang Hijau

Kacang hijau (Vigna Radiata L.) merupakan tanaman pangan semusim yang mempunyai umur panen antara 55 sampai 65 hari setelah tanam. Kacang hijau bisa ditanam dengan biji dan di tanam pada lahan yang kering atau lahan sawah. Berikut ini merupakan kandungan dan manfaat kacang hijau bagi kesehatan yakni : 

Mengandung kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B kompleks yang berkhasiat sebagai obat beri-beri, demam nifas, pelancar air seni.

Mengandung zat besi yang tinggi sehingga dapat bermanfaat bagi penderita kurang darah (anemia).

Mengandung serat yang tinggi dan rendah lemak sehingga baik dikonsumsi bagi orang yang ingin menurunkan berat badan dengan diikuti kegiatan olahraga secara rutin agar tetap sehat. 

Mengandung vitamin B kompleks sangat baik sebagai makanan pendamping ASI yang membuat pertumbuhan bayi lebih sehat.

Mengandung rendah kolesterol, sehingga jika dikonsumsi secara tertaur dapat mengurangi kadar kolesterol. 

Kandungan mineral seperti kalsium dan fosfor dapat menjaga kekuatan dan pertumbuhan tulang dan gigi, serta mencegah oestoporosis pada orang tua.

Kacang hijau dapat menghaluskan kulit dengan mengambil sel kulit mati yang terdapat pada tubuh , kulit akan menjadi lebih putih, bersih dan halus.


c. Kedelai

Kedelai (Glycine Max L.) termasuk tanaman semusim, tergolong familia Fabaceae, buah berbentuk polong dan diperbanyak dengan biji. Kacang kedelai memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh, di antaranya:

memiliki kandungan protein nabati yang tinggi berguna untuk membantu membangun sel tubuh dan baik untuk vegetarian;

mengandung vitamin B1, B2, B6, dan provitamin A, kalium, magnesium, selenium, fosfor, karbohidrat, protein dan asam omega 3 sumber lemak sangat baik untuk susu bayi karena kandungan gizinya lengkap;

mengandung lemak yang rendah dapat mengatasi intoleransi laktosa, yang merupakan sistem pencernaan yang tidak mampu mencerna dan menyerap laktosa atau lemak susu dengan baik akibat terbatasnya enzim laktase dalam tubuh yang berfungsi untuk memecah laktosa menjadi glukosa dan galaktosa (monosakarida) agar lebih mudah dicerna oleh usus;

mengandung minyak tumbuh-tumbuhan nonkolesterol dengan kualitas tinggi yang bermanfaat menjagakesehatan jantung; 

mengandung lesitin yang bermanfaat untuk menjaga kolesterol tubuh, metabolisme tubuh, dan membantu metabolisme lemak yang tersendat dihati sehingga dapat melindungi organ hati; 

kandungan lesitin dan zat besi tempe mampu meningkatkan aktivitas vitamin B12 yang berperan dalam pembentukan sel darah merah sehingga dapat mencegah anemia dan berguna untuk menjaga dan meningkatkan kemampuan mengingat dan berpikir;

mengandung senyawa isoflavon (antioksidan) dan serat pangan yang dapat membantu memperbaiki resistensi insulin dan menjaga kestabilan kadar gula darah sehingga sangat baik dikonsumsi bagi penderita diabetes. Isoflavon juga bermanfaat untuk mencegah keropos tulang (osteoporosis) karena dapat memperkuat massa tulang; 

mengandung antioksidan seperti vitamin E dan B kompleks dapat membuat kulit berkilau, melindungi kulit dari sinar UV, dan menunda penuaan dini.


3. Umbi

Umbi adalah  organ  tumbuhan  yang mengalami perubahan  ukuran dan bentuk (“pembengkakan”) sebagai akibat perubahan  fungsinya. 

Perubahan ini berakibat pula pada perubahan anatominya. Organ yang membentuk umbi terutama  batang,  akar, dan modifikasinya.  Umbi biasanya terbentuk tepat di bawah permukaan tanah, meskipun dapat pula terbentuk jauh di dalam maupun di atas permukaan.

Umbi-umbian digunakan sebagai sumber bahan makanan pokok karena mempunyai kandungan karbohidrat dalam bentuk pati yang tinggi dan kandungan serat yang tinggi. 

Umbi-umbian yang umumnya banyak dibudidayakan adalah ubi jalar, singkong, talas, dan kentang. Jenis umbi lainnya seperti ganyong, uwi, gadung, serta gembili. 

 

a. Ubi Jalar 

Ada tiga jenis ubi jalar yang populer dibudidayakan di Indonesia yaitu ubi jalar berwarna putih kecokelatan, merah dan ungu. 

Ketiga jenis ubi jalar tersebut memiliki varietas unggul dengan produktivitas tinggi. Beberapa varietas ubi jalar yang populer antara lain cilembu, ibaraki, lampeneng, georgia, borobudur, prambanan, mendut, dan kalasan. Budidaya ubi jalar cocok dilakukan di daerah tropis yang panas dan lembab. 

Ubi jalar memiliki kandungan yang baik untuk tubuh, yaitu : 

* Ubi jalar merupakan makanan yang  sehat dan baik untuk semua orang karena ubi jalar memiliki kandungan gizi karbohidrat kompleks yang tinggi, sehingga membuat energi tidak sekaligus terlepas, melainkan secara bertahap.

* Ubi jalar juga mengandung vitamin C tinggi berguna untuk merawat elastisitas kulit, serta vitamin A dan beta-karoten dari warna ungu, oranye, dan merah pada ubi untuk melindungi paru dan mencegah kanker paru dan kanker mulut. 

* Ubi jalar merupakan makanan yang memiliki rasa manis yang bebas lemak (indeks glikemiknya rendah), sehingga cocok bagi penderita diabetes karena dapat mengontrol kadar gula darah. 

*  Mengandung vitamin B6 yang dapat mencegah serangan jantung dan kalium yang berfungsi menstabilkan tekanan darah dan dapat mengurangi stres. Serat tinggi dan kandungan zat besi, folat, tembaga, dan mangan pun ada pada ubi jalar.

b. Singkong/Ubi Kayu (Ketela Pohon)

Singkong/ubi kayu merupakan tanaman perdu dengan akar tunggang dan sejumlah akar cabang yang membesar menjadi umbi akar yang dapat dimakan. 

Singkong  bagian dalam umbinya ada yang berwarna putih ataupun kekuning-kuningan.

Umbi singkong memiliki kandungan kalori,  protein, lemak, hidrat arang, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B dan C, dan amilum. 

Daun singkong mengandung vitamin A, B1 dan C, kalsium, kalori, forfor, proteinyang bagus karena mengandung asam amino metionin, lemak, hidrat arang, dan zat besi. Sementara kulit batang, mengandung tanin, enzim peroksidase, glikosida, dan kalsium oksalat. Menurut pakar tanaman obat, singkong memiliki efek farmakologis sebagai antioksidan, antikanker, antitumor, dan menambah nafsu makan.


Beberapa manfaat umbi singkong sebagai berikut.

Melancarkan pencernaan karena singkong banyak mengandung serat yang tidak larut dalam air. Serat jenis ini berfungsi memperlancar proses buang air besar serta mampu menyerap dan membuang toksin dalam usus, sehingga pencernaan menjadi sehat.

Obat luka bernanah dan terbakar. Caranya batang singkong segar ditumbuk lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang luka yang sakit/nanah. Untuk luka garukan, singkong diparut lalu ditempelkan pada bagian yang sakit dan diperban. Sedangkan, sebagai obat luka karena terkena benda panas, singkong diparut lalu diperas. Airnya didiamkan beberapa saat hingga patinya mengendap, lalu patinya dioleskan pada bagian yang luka.

Obat panas dalam. Caranya singkong diparut terlebih dahulu dan diambil air perasannya. Air perasan umbi singkong terbukti mengandung getah dan tepung maka bisa dipakai untuk obat maag  dan panas dalam. Air perasan umbi dapat mengobati luka pada lambung, karena fungsinya sebagai antibiotik. Sedangkan bagi penderita panas dalam air perasan umbi singkong tersebut dapat mendinginkan daerah pencernaan.

Diet rendah kalori karena singkong merupakan bahan makanan dengan kandungan karbohidrat yang lebih rendah dari nasi dan roti, dengan kandungan serat yang tinggi sehingga membuat perut tetap terasa kenyang dalam waktu yang lama.


c. Talas 

Umbi talas sebagai sumber karbohidrat pengganti beras sehingga dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan. Salah satu daerah yang makanan pokoknya umbi talas adalah Kabupaten Sorong, Papua. 

Talas merupakan tumbuhan yang 90% bagiannya dapat dimanfaatkan. Bagian tanaman talas yang dapat dimakan yaitu umbi, tunas muda dan tangkai daun. Sedangkan pelepah dan daun talas dapat dimanfaatkan sebagai bahan pangan, obat, maupun pembungkus makanan. Bagian yang tidak dapat dimakan hanyalah akar-akar serabutnya. 

Dalam talas terdapat kandungan gizi karbohidrat yang tinggi pada umbinya, mengandung rendah lemak, protein, vitamin C, vitamin E, vitamin B6, dan beta-karoten (nutrisi setara vitamin A), serat dan mineral.  Beberapa manfaat talas sebagai berikut.

• Memperlancar kerja pencernaan.  

Menjaga kolesterol darah tetap rendah, mencegah risiko gangguan jantung dan tekanan darah tinggi, karena setiap cangkir talas mengandung potasium, mangan, dan kalium yang manusia butuhkan. 

Untuk memperkuat pertahanan tubuh, membantu menjaga imunitas tubuh, dan menurunkan resiko terkena serangan jantung.

Untuk menjaga kesehatan mata, kulit, dan meningkatkan fertilitas.

Akar rimpang yang dibuat bubur dipercaya sebagai obat encok,  cairan akar rimpang bisa sebagai obat bisul. Sedangkan, getah daunnya digunakan untuk menghentikan luka perdarahan dan sebagai obat untuk bengkak. Pelepah dan tangkai daun yang dipanggang dapat dimanfaatkan untuk mengurangi gatal-gatal. Pelepah daun juga diyakini mampu mengobati gigitan kalajengking.

  sebagai pakan ternak (misalnya daunnya untuk pakan ikan gurame). 


d. Kentang 

Kentang merupakan salah satu tanaman tahunan yang tergolong herba semusim (tanaman pendek tidak berkayu) dan cocok ditanam di dataran tinggi serta di daerah yang beriklim tropis. 

 Penduduk Amerika Serikatmemanfaatkan kentang sebagai makanan pokok. Namun, sekarang banyak orang yang memanfaatkan kentang sebagai makanan alternatif untuk program diet. Hal ini dikarenakan kentang kaya akan nutrisi, sumber karbohidrat dengan kandungan tepung dan gula yang tinggi, vitamin, serat, kandungan gizi yang lebih tinggi, serta kandungan protein dan mineral yang lebih lengkap.


Dengan banyaknya kandungan gizi maka kentang juga memiliki banyak manfaat, antara lain:

Memelihara kesehatan sistem pencernaan karena mengandung serat yang cukup tinggi.

Melawan penyakit, seperti penyakit jantung, gangguan saraf, tumor, dan dapat membantu mengurangi risiko kanker prostat dan kanker rahim.

Memelihara kesehatan kulit wajah. 

Mengurangi kadar kolesterol, karena kalorinya rendah.

Baik untuk perkembangan otak karena adanya zat besi dan tembaga. 

Menghilangkan stress pikiran karena kandungan vitamin B6.


3. Teknik pengolahan bahan pangan 

Mengolah bahan makanan diperlukan teknik yang benar agar nutrisi dalam makanan terjaga. Oleh karena itu, diperlukan teknik pengolahan yang benar. Ada beberapa teknik pengolahan bahan pangan yaitu 


A. Teknik Pengolahan Pangan Panas Basah (Moist Heat)

Teknik pengolahan makanan panas basah (moist heat) adalah  pengolahan bahan makanan dengan menggunakan bahan dasar cairan untuk mematangkannya. Suhu cairan pada teknik pengolahan makanan panas basah tidak pernah lebih dari suhu didih. Berikut ini  yang termasuk teknik pengolahan pangan panas basah.

a. Teknik Merebus (Boiling)

Teknik merebus (boiling)  adalah mengolah bahan makanan dalam cairan yang sudah mendidih. Cairan yang digunakan dapat berupa air, kaldu, dan susu. Caranya bahan makanan dimasukkan ke dalam cairan yang dingin atau dalam air yang telah panas. 

b. Teknik Merebus Menutup Bahan Pangan (Poaching)

Teknik poaching ialah cara memasak bahan makanan dalam bahan cair sebatas menutupi bahan makanan yang direbus dengan api kecil di bawah titik didih (92-96°C). Bahan makanan yang di poach ini adalah bahan makanan yang lunak atau lembut dan tidak memerlukan waktu lama dalam memasaknya seperti buah-buahan, sayuran, telur, dan ikan. Cairan bisa berupa kaldu, air yang diberi asam, cuka, dan susu.

c. Teknik Merebus dengan Sedikit Cairan  (Braising)

Teknik braising adalah teknik merebus bahan makanan dengan sedikit cairan, (kira-kira setengah dari bahan yang akan direbus) dalam panci tertutup dengan api dikecilkan secara perlahanlahan. Efek dari braising ini sama dengan menyetup, yaitu untuk menghasilkan bahan makanan yang lebih lunak dan aroma yang keluar menyatu dengan cairannya.

d. Teknik Menyetup/Menggulai (Stewing)

Stewing (menggulai/menyetup) adalah mengolah bahan makanan yang terlebih dahulu ditumis bumbunya, dan direbus dengan cairan yang berbumbu dan cairan yang tidak terlalu banyak dengan api sedang. Maksud dari dimasak dengan api sedang dan dalam waktu yang lama agar aroma dari bahan masakan keluar dengan sempurna. Pengolahan dengan teknik ini harus sering diaduk secara hati-hati agar tidak mudah hancur. Pada proses  stewing, cairan yang dipakai yaitu air, susu, santan, dan kaldu.

e. Teknik Mengukus (Steaming)

Teknik mengukus (steaming)  adalah memasak bahan makanan dengan uap air mendidih. Sebelum mengukus bahan makanan alat pengukus yang sudah berisi air harus dipanaskan terlebih dahulu hingga mendidih dan mengeluarkan uap, baru masukkan bahan makanan pada steamer atau pengukus. Uap air panas akan mengalir ke sekeliling bahan makanan yang sedang dikukus. Efek dari teknik ini ialah menjadikan makanan lebih lunak dan lembut.  

Nilai gizi bahan makanan tidak banyak yang hilang karena tidak bersentuhan langsung dengan air. Makanan yang diolah dengan cara ini yaitu puding, bolu, maupun sayuran, ikan, dan ayam.

f. Teknik Mendidih (Simmering)

Teknik simmering ini adalah teknik memasak bahan makanan dengan saus atau bahan cair lainnya yang dididihkan dahulu baru api dikecilkan di bawah titik didih dan direbus lama, di mana di permukaannya muncul gelembung-gelembung kecil. Teknik ini biasanya digunakan untuk membuat kaldu yang mengeluarkan ekstrak dari daging yang direbus.

g. Teknik Mengetim

Teknik mengetim adalah memasak bahan makanan dengan menggunakan 2 buah panci yang berbeda ukuran di mana salah satu panci lebih kecil. Cara ini memang memerlukan waktu yang lama, seperti nasi tim, dan cokelat.


B. Teknik Pengolahan Pangan Panas Kering (Dry Heat Cooking)

Teknik pengolahan panas kering (dry heat cooking) adalah mengolah makanan tanpa bantuan bahan dasar cairan untuk mematangkannya. 

Teknik pengolahan pangan panas kering sebagai berikut. 

a. Teknik Menggoreng dengan Minyak Banyak (Deep frying)

Pengertian dari deep frying adalah memasak bahan makanan dengan menggunakan minyak/lemak yang banyak hingga bahan makanan benar–benar terendam sehingga memperoleh hasil yang kering (crispy).  Teknik ini dapat digunakan untuk berbagai bahan makanan termasuk buah, sayuran, daging dan unggas, serta ikan. 

Bahan makanan yang dalam keadaan beku dapat langsung dimasak dengan metode ini. Pada metode kering ini, karena dipanaskan dalam suhu tinggi, akan terjadi perubahan tekstur, warna, dan rasanya. Pada proses pengolahan dengan metode deep frying ini beberapa kandungan gizi akan rusak, tetapi kandungan energinya akan tinggi karena mengandung lemak. Proses deep frying juga biasanya lebih sedikit kehilangan kandungan vitamin yang larut dalam air karena dalam proses ini tidak terdapat air yang melarutkan. Sebagai contoh, keripik kentang lebih banyak mengandung vitamin C dibandingkan kentang rebus.

b. Teknik Menggoreng dengan Minyak Sedikit (Shallow frying)

Shallow frying  adalah mengolah bahan makanan atau proses menggoreng yang dilakukan dengan cepat dalam minyak goreng yang sedikit pada wajan datar. Dalam shallow frying bahan makanan biasanya hanya satu kali dibalik. 

Pada shallow frying panas didapatkan dari pemanasan minyak atau lemak. Dengan teknik ini bahan makanan tidak akan menjadi terlalu matang, asam amino yang terdapat pada bahan makanan akan tetap, meskipun protein akan menyusut, dan juga akan kehilangan beberapa jenis vitamin B.

c. Teknik Menumis (Sauteing)

Teknik menumis (sauteing) adalah teknik memasak dengan menggunakan sedikit minyak olahan dan bahan makanan yang telah dipotong kecil atau diiris tipis yang dikerjakan dalam waktu sebentar dan cepat, diaduk-aduk, serta ditambah sedikit cairan sehingga sedikit berkuah/basah. Cairan yang biasanya ditambahkan adalah saus, cream, dan sejenisnya yang dimasukkan pada saat terakhir proses pemasakan. 

Sebelum menumis hendaknya potongan/irisan bahan makanan dipersiapkan terlebih dahulu. Panaskan wajan terlebih dahulu, kemudian isi minyak goreng sedikit dan panaskan. Gunakan wajan yang besar agar potongan bahan makanan saat dimasukkan tidak sesak sehingga memudahkan saat melakukan tumis dan dapat matang secara merata. Agar lebih sehat, hindari penggunaan lemak jenuh. Gunakan minyak zaitun atau minyak kanola yang mengandung minyak sehat dan membantu menurunkan kadar kolesterol berbahaya. 

d. Teknik  Memanggang (Baking)

Memanggang (baking)  adalah pengolahan bahan makanan di dalam oven dengan panas dari segala arah tanpa menggunakan minyak atau air. Baking memiliki beberapa metode, di antaranya seperti berikut.

Memanggang kering

Ketika memanggang dengan oven, bahan makanan akan mengeluarkan uap air. Uap air ini akan membantu proses pemasakan bahan makanan. Teknik ini biasanya digunakan untuk produk pastry dan roti. Selain itu, digunakan untuk memasak daging, ikan, dan lain–lainnya.

Memanggang dalam oven menambah kelembaban

Ketika memanggang bahan makanan, masukkan wadah berisi air yang akan mengeluarkan uap air yang masuk ke dalam oven, menyebabkan kandungan air dalam bahan makanan bertambah dan akan menambah kualitas makanan. Penerapan teknik dasar baking dapat dilakukan pada berbagai bahan makanan, di antaranya kentang, roti, kue spons, cake, biskuit, ikan, sayuran.

Memanggang dalam oven dengan menggunakan dua wadah

Wadah pertama berisi bahan makanan, dan wadah kedua diberi air. Wadah pertama dimasukkan ke dalam wadah kedua sehingga panas yang sampai ke bahan makanan lebih lambat. Dengan demikian, tidak akan mengakibatkan panas yang berlebih dan dapat mengurangi kemungkinan makanan terlalu matang. Contoh: puding karamel. 

e. Teknik Membakar (Grilling)

Grilling adalah teknik mengolah makanan di atas lempengan besi panas (gridle) atau di atas pan dadar (teflon) yang diletakkan di atas perapian langsung. Suhu yang dibutuhkan untuk grill sekitar 292°C. Grill juga dapat dilakukan di atas bara langsung dengan jeruji panggang atau alat bantu lainnya. Dalam teknik ini, perlu diberikan sedikit minyak baik pada makanan yang akan diolah maupun pada alat yang digunakan. Jeruji ini berfungsi sebagai penahan bahan makanan yang sedang dimasak/dipanggang. Selain itu, fungsi lainnya juga untuk membuat bagian yang matang dan gosong berbentuk jeruji pula. Kegosongan inilah yang menjadi ciri khas dan yang menunjukkan bahwa makanan tersebut adalah di-grilled.

Demikianlah materi prakarya kelas 8 semester 1. Materi ini di ambil dari buku prakarya kelas 8. 


Thursday, September 9, 2021

Materi Prakarya BAB III Budidaya Ternak Kesayangan kelas VIII semester 1

Materi Prakarya BAB III Budidaya Ternak Kesayangan kelas VIII semester 1


Media Berbagi - Pernahkah kamu memelihara ternak? Apa yang kamu pelihara? Atau kamu lihat peternakan yang ada di sekitarmu? Tentunya materi kali ini berhubungan dengan materi budidaya ternak kesayangan.  

Budi daya merupakan cara mengembangbiakan atau memperbanyak hewan yang bisa diternakan seperti kelinci, burung, ayam dan lain sebagainya. Ternak yang biasa dikembang biakan dipelihara oleh seseorang karena memiliki alasan yang beragam misalkan karena hewan tersebut memiliki suara yang merdu, keindahan yang terdapat pada bulunya, karakternya yang lucu, ataupun yang lainnya. 


A. Jenis-jenis ternak Kesayangan 


Berikut jenis-jenis ternak kesayangan yang biasa dipelihara : 

1. Kelinci Hias

Kelinci merupakan ternak kecil multiguna karena dapat dibudidayakan sebagai ternak penghasil daging, kulit, dan untuk kepentingan berbagai pekerjaan di laboratorium. Beberapa bangsa kelinci dikembangkan karena keindahannya dan dipelihara sebagai binatang kesayangan atau ternak kesayangan. 

Ada beberapa keuntungan jika memelihara kelinci yakni Kelinci mempunyai potensi biologis yang tinggi karena dapat dikawinkan kapan saja setelah dewasa, waktu bunting pendek (30-32 hari), beranak banyak (dalam satu tahun seekor induk kelinci dapat melahirkan 6-8 kali, dengan jumlah anak per kelahiran 6-8 ekor). Jika akan digunakan sebagai hewan kesayangan, sebaiknya untuk pemula disarankan membeli kelinci berumur 2-4 bulan untuk memperkecil risiko kematian.

2. Hamster

Hamster merupakan hewan kecil yang masuk dalam ordo Rodentia (hewan pengerat). Hamster berasal dari Timur Tengah dan Eropa bagian tenggara. Hewan ini memiliki ukuran tubuh relatif kecil. Tubuh hamster dewasa memiliki panjang 7-10 cm, ada juga yang berukuran 18-20cm. Tubuhnya kuat dan lentur. Tidak seperti tikus, hamster memiliki bulu lebat dan halus di sekitar tubuhnya, hingga memenuhi bagian telinga, ekor, dan kaki.

Hamster adalah hewan yang aktif pada malam hari dan beristirahat pada siang hari (nokturnal). Satwa mungil ini tidak tahan panas, dan akan mati jika terpapar terik matahari dalam waktu lama. Ketika mataharitenggelam, barulah hewan ini keluar dari lubang persembunyian untukmelakukan aktivitas. Pada suasana gelap, hamster akan mencari makan,pasangan, dan bermain. Menjelang pagi, aktivitasnya akan berhenti.

Hamster akan kembali ke dalam lubang untuk tidur sepanjang hari sampai malam kembali datang. Terdapat 5 jenis hamster di Indonesia dengan beberapa jenis hamster banyak dipelihara, yaitu: hamster Siria, Champbell, Winter White, Roborovski, dan Cina.

3. Burung Merpati

Burung merpati memiliki jenis yang bermacam-macam. Terdapat sekitar 200 jenis merpati yang hidup di Eropa, Asia, dan Australia. Merpati memiliki ukuran tubuh yang Warna bulunya sangat beraneka ragam. Ada yang berwarna ungu, biru laut, cokelat, putih, atau kombinasi dari beberapa warna, dan tampak mengkilap. Secara umum, warna bulu burung merpati adalah abu-abu, cokelat, hitam, atau putih. Khusus merpati jantan, bulunya lebih tampak indah dan mengkilap, terutama pada bagian leher sampai kepala.

Di alam, merpati hidup dengan membuat sarang di berbagai tempat, seperti di ranting pepohonan, celah gunung karang, atap bangunan, atau rumah penduduk. Pembuatan sarang dilakukan ketika memasuki masa perkawinan, yakni ketika merpati betina hendak bertelur dan mengerami telurnya. Proses pengeraman dilakukan bergantian antara merpati jantan dan betina. Merpati dapat digolongkan menjadi empat jenis, yaitu merpati hias, pos, balap, dan pedaging yang memiliki karakteristik yang berbeda.

4. Burung Kicauan

Beberapa jenis burung kicauan yang banyak dipelihara masyarakat Indonesia, antara lain murai batu/medan, love bird, kenari, cucak hijau, kacer, poksai, anis, dan jalak. Pada habitat aslinya, burung pengicau jantan biasanya hidup berkelompok terdiri atas 2-10 ekor. Tiap kelompok mempunyai pemimpin (jantan dominan) yang biasanya memiliki kicauan sangat merdu dan panjang, yang tidak dimiliki pejantan lain. Berbeda dengan burung pengicau yang dipelihara manusia, karena tidak berada dalam kelompok, semua burung jantan liar dapat berkicau. Jenis burung ini dipelihara untuk penyaluran hobi, memanfaatkan waktu luang dengan aktivitas positif, memperbanyak teman, dan sekaligus menghasilkan uang (budi daya, lomba).

Itulah jenis-jenis ternak kesayangan yang sering dipelihara oleh seseorang. 


B. Sarana dan Teknik Budi Daya Ternak Kesayangan

Sebelum membudi daya ternak, kita perlu pahami terlebih dahulu sarana dan teknik apa saja yang harus dilakukan dalam budidaya ternak kesayangan. Karena  setiap jenis ternak kesayangan membutuhkan sarana produksi budi daya yang berbeda-beda,  berikut ini bahan - bahan yang diperlukan dalam budi daya ternak kesayangan : 

1) Bahan-bahan

Bahan yang diperlukan dalam sarana budi daya ternak kesayangan, antara lain:

a. Hewan yang akan dipelihara

Secara umum, pemilihan ternak kesayangan yang baik harus memiliki kriteria, seperti: tubuh tegap, gerakannya gesit dan lincah,bulu halus mengkilap dan tidak rontok, pandangan mata tajam, nafsu makan baik, bagian kaki tidak bengkok.

1). Bibit kelinci yang baik untuk dipelihara hendaknya berumur diatas 35 hari, atau sudah berumur 60 hari. Saat di bawah umur 30 hari, anak kelinci masih membutuhkan susu dari induk dan rentan terhadap kematian bibit. 

2) Bakalan kenari yang berkualitas baik memiliki ciri antara lain, tidak cacat fisik; berkepala besar; mata besar; dan terlihat melotot; memiliki paruh yang berpangkal lurus;lebar, panjang, besar, dan tebal; lubang hidung dekat dengan mata; sayap yang mengepit dan cengkeraman kuat; leher panjang dan padat; nafsu makan tinggi; lincah; dan sering berkicau/bersuara.


b. Pakan

Pakan ternak adalah semua bahan yang diberikan kepada ternak, berupa campuran berbagai macam bahan organik dan anorganik untuk memenuhi kebutuhan zat makanan bagi pertumbuhan, perkembangan, dan reproduksi. Pakan memegang peran penting dalam budi daya ternak kesayangan. Manajemen pakan yang baik membuat pertumbuhan ternak dapat mencapai hasil sesuai target yang ditentukan.

Setiap pakan yang diberikan harus mengandung nutrisi lengkap dengan komposisi seimbang agar pemberian pakan efisien dan sesuai dengan kebutuhan ternak tersebut. Nutrisi yang harus terkandung dalam pakan, di antaranya energi, protein, mineral, vitamin, dan air. Pakan yang berkualitas baik atau mengandung cukup gizi, akan berpengaruh baik terhadap ternak, sehingga ternak tumbuh sehat, cepat gemuk, berkembang dengan baik, jumlah ternak yang mati atau sakit akan berkurang, sementara jumlah anak yang lahir dan hidup sehat meningkat.

Pakan yang diberikan pada ternak kesayangan dapat berasal dari pakan alami dan buatan. Pakan alami berasal dari lingkungan di sekitar contoh sayuran, buah-buahan, biji-bijian,serangga, cacing, ulat, jangkrik, dan kroto. Pakan buatan dibuat dari berbagai campuran bahan baku hewani dan nabati dengan memperhatikan kandungan gizi, sifat, dan jenis ternak yang mengonsumsi pakan tersebut. Pakan buatan umumnya berbentuk pelet.

c. Obat-obatan

Kegiatan budi daya kadang mengalami kendala, salah satunya adalah serangan hama dan penyakit yang mengganggu pertumbuhan dan perkembangan budi daya. Obat-obatan dapat diberikan untuk pencegahan, maupun penanggulangan hama dan penyakit. Obat yang diberikan bisa jenis alami dan buatan. Obat alami berasal dari ekstrak tumbuhan (misalnya lidah buaya, daun pisang, atau daun pepaya). Obat buatan berasal dari zat kimia yang dapat mematikan sumber penyakit.


d. Air

Air mempunyai peranan penting dalam budi daya ternak. Air sangat diperlukan untuk melancarkan makanan dalam saluran pencernaan, terlebih lagi terkait dengan produksi susu bagi induk yang sedang menyusui. Air harus memenuhi persyaratan tertentu, agar ternak dapat tumbuh dengan baik. Pemberian air untuk ternak sebaiknya diberikan ad libitum (tidak terbatas).

2). Peralatan

Alat-alat yang diperlukan sebagai sarana budi daya ternak kesayangan, antara lain: kandang, tempat minum, tempat pakan, timbangan, sprayer, dan pembersih kotoran.

C. Tahapan Budi Daya Ternak Kesayangan

1. Pemeliharaan Kandang

Kandang harus rutin dibersihkan untuk menjaga kelembabannya minimal seminggu sekali karena untuk menghindari tumbuhnya jamur atau bakteri penyakit yang tidak diinginkan. Tempat pakan, minum, dan lantai kandang yang terdapat dalam kandang juga harus rutin dibersihkan. 

2. Pemilihan Bibit

Bibit ternak adalah ternak yang mempunyai dan mewariskan sifat unggul serta memenuhi persyaratan tertentu untuk dikembangbiakkan.

Pemilihan bibit yang baik merupakan kunci utama keberhasilan budi daya ternak kesayangan. Calon bibit yang baik dapat diketahui dengan melakukan seleksi  dengan memperhatikan catatan kemampuan produksi setiap individu, dan penampilan fisik ternak. Calon yang dipilih adalah yang memiliki bentuk tubuh seimbang dan tidak cacat.

3. Pemberian Pakan

Pakan merupakan faktor utama penentu produktivitas ternak. Biaya pakan menempati 60%-80% dari jumlah total biaya usaha peternakan.

Pakan yang diberikan kepada ternak berbeda-beda, sesuai dengan jenis ternak, umur, dan produktivitas ternak. Pemberian pakan harus memperhatikan jumlah kebutuhan, waktu pemberian, dan cara pemberian pakan. Pakan untuk kelinci harus memiliki porsi 80% tumbuhan hijau, dan 20% konsentrat. Untuk jenis pakan hijauan, pastikan harus dalam keadaan layu namun tidak busuk. Proses pelayuan berguna untuk mempertinggi serat kasar, juga untuk menghilangkan getah atau racunyang dapat menimbulkan kejang- kejang dan diare. Pakan tambahan (konsentrat) bisa diberikan dalam bentuk pelet atau bekatul yang dicampur dengan sayuran. Pencegahan Hama dan Penyakit Kesehatan ternak mutlak diperhatikan. Kesehatan ternak sangat erat hubungannya dengan tingkat produksi yang berpengaruh pada masalah penghasilan usaha peternakan tersebut. Pada umumnya, pencegahan dan pengendalian hama dan penyakit dilakukan dengan menjaga kebersihan lingkungan kandang, pemberian pakan yang sesuai dan memenuhi gizi, serta penyingkiran sesegera mungkin ternak yang sakit.


Sehubungan dengan masalah kesehatan, beberapa hal harus diperhatikan, yaitu:

a. lahan yang hendak didirikan kandang harus bebas dari penyakit menular,

b. kandang harus kuat, aman, nyaman, dan bebas penyakit;

c. periksa kesehatan ternak yang baru dibeli. Jika terdapat tanda-tanda kurang sehat, ternak dapat segera diobati;

d. jaga kandang dan lingkungannya agar tidak lembab, dan bebas genangan air;

e. lakukan penyemprotan desinfektan, atau proses penyucihamaan kandang dan lingkungan sekitarnya; dan

f. lakukan vaksinasi secara teratur.


Untuk kalian yang ingin membudidaya ternak kesayangan, kalian harus mengetahui terlebih dahulu bahan atau sarana seperti apa yang harus di siapkan. Karena itu merupakan bagian penting yang harus kalian pahami. Serta jaga selalu ternak kesayangan kalian yah.. rawat dengan penuh kasih sayang seperti anak sendiri. Hehehe.. 

Terima kasih sudah membaca artikel ini. Semoga bermanfaat. Untuk sumbernya di bawah yah 👇


Sumbernya materi di ambil dari buku PRAKARYA kelas VIII semester 1 Cetakan Kedua  Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017. 

Tuesday, September 7, 2021

Materi Prakarya kelas VIII Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) semester 1

Materi Prakarya kelas VIII Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Semester 1


Media Berbagi - Teknologi dan Informasi dan Komunikasi (TIK) merupakan materi prakarya kelas VIII semester 1. Materi ini dijabarkan dalam materi bab kedua. Seperti kita ketahui, TIK dari masa ke masa semakin berkembang dan canggih. TIK sendiri merupakan alat yang digunakan atau dipakai untuk menemukan informasi atau berkomunikasi dengan orang lain. Teknologi pada zaman kini semakin canggih untuk memudahkan kita dalam menjalin komunikasi dari jarak yang sangat jauh. Tak heran, kemajuan ini sangat memudahkan kita untuk mencari informasi serta berkomunikasi dengan saudara atau teman dimanapun dan kapanpun atau bahkan yang jauh sekalipun. 


Penjabaran materi prakarya 

1. Sejarah Teknologi informasi dan Komunikasi 

2. Media Penghantar komunikasi 

3. Peralatan dan Bahan Untuk Pembuatan Peralatan TIK


1. Sejarah Teknologi informasi dan komunikasi 

Teknologi informasi dan komunikasi sudah ada pada zaman prasejarah, namun dalam penggunaannya berbeda pada saat ini. Dahulu zaman prasejarah belum mengenal tulisan. Mereka hanya membuat simbol-simbol di dinding gua, membuat prasasti, berburu  dan lain sebagainya. Dalam hal penggambaran apa yang mereka dapatkan atau infokan, mereka biasanya menulis di dinding gua mengenai perburuan dan juga hewan buruannya. 

Pada zaman prasejarah, teknologi informasi dan komunikasi yang dilakukan manusia berfungsi sebagai sistem untuk pengenalan bentuk-bentuk yang manusia kenal. Untuk menggambarkan informasi yang diperoleh, mereka menggambarkannya di dinding gua tentang berburu dan juga tentang binatang buruannya di gua tempat tinggalnya. Pada masa tersebut,  Komunikasi manusia pada zaman ini berupa suara dengusan dan menggunakan isyarat tangan.

Pada zaman sejarah mulai diciptakan dan digunakan alat-alat yang menghasilkan bunyi dan isyarat, seperti gendang, terompet yang terbuat dari tanduk binatang, dan isyarat asap sebagai alat pemberi tanda peringatan terhadap adanya bahaya.

Perkembangan sistem informasi tersaji dalam periode-periode berikut ini : 

1. 3000 SM : pada periode ini, untuk pertama kalinya, bangsa Sumeria menulis dengan menggunakan simbol-simbol yang dibentuk dari piktografi sebagai huruf. Simbol atau huruf-huruf ini juga mempunyai bentuk bunyi (penyebutan) yang berbeda sehingga mampu menjadi kata, kalimat, dan bahasa.

2. 2900 SM : Pada 2900 SM bangsa Mesir Kuno menggunakan huruf hieroglif. Hieroglif merupakan bahasa simbol, di mana setiap ungkapan diwakili oleh simbol yang berbeda. Jika simbol-simbol tersebut digabungkan menjadi satu rangkaian akan menghasilkan sebuah arti yang berbeda. Bentuk tulisan dan bahasa hieroglif ini lebih maju dibandingkan dengan tulisan bangsa Sumeria.


3. 500 SM : pada periode ini, Manusia sudah mengenal cara membuat serat dari pohon papyrus yang tumbuh di sekitar Sungai Nil. Serat papyrus dapat digunakan sebagai kertas. Kertas dari serat pohon papyrus menjadi media untuk menulis atau media untuk menyampaikan informasi yang lebih kuat dan fleksibel dibandingkan dengan lempengan tanah liat yang sebelumnya juga digunakan sebagai media informasi.

4. 105 M : Pada masa ini, bangsa Cina berhasil menemukan kertas. Kertas ini dibuat dari serat bambu yang dihaluskan, disaring, dicuci, kemudian diratakan dan dikeringkan. Penemuan ini juga memungkinkan sistem pencetakan yang dilakukan dengan menggunakan blok kayu yang ditoreh dan dilumuri dengan tinta. Sistem ini sekarang dikenal dengan istilah sistem cap.


2. Media Penghantar Komunikasi

Media merupakan alat yang digunakan seseorang dalam melakukan kegiatan ataupun hal lainnya. Sedangkan Komunikasi adalah penyampaian pesan atau informasi oleh seseorang kepada orang lain atau pihak lain secara langsung (lisan) maupun tidak langsung (menggunakan alat atau media komunikasi. Dapat kita simpulkan bahwa media penghantar komunikasi merupakan alat penyampai pesan atau informasi oleh seseorang kepada orang lain baik itu secara langsung atau tidak langsung. 

Dalam perkembangannya, media penghantar komunikasi terus mengalami perkembangan yang pesat. Untuk itu,   berdasarkan rentang waktunya, media komunikasi dibedakan menjadi alat kumunikasi masa lalu (kuno) dan alat komunikasi modern.


A. Media Komunikasi Masa Lalu (Kuno)

Beberapa alat komunikasi tradisional pada masa kuno sebagai berikut.

a. Kentongan 

 Kentongan digunakan di Indonesia sudah sejak lama. Alat ini sudah ada sejak zaman Kerajaan Demak, Surakarta, Gowa Tallo, dan Yogyakarta. Kentongan berfungsi untuk memberi informasi kepada masyarakat bahwa telah atau akan terjadi sesuatu.  Kentongan besar biasa disebut bedug. Bedug dibunyikan untuk pemberitahuan mengenai waktu salat atau sembahyang. 

b. Daun Lontar

Sejak masa Kerajaan Kutai,Tarumanegara, Majapahit, Sriwijaya, dan Mataram. Pada waktu itu surat - menyurat hanya terbatas antar kerajaan. Media yang digunakan untuk menulis surat adalah daun lontar. Daun lontar sebagai bahan naskah dipakai di Asia Selatan dan Asia Tenggara. 

Di Nusantara banyak ditemukan naskah lontar, di antaranya dari Jawa, Sunda, Bali, Madura, Lombok, dan Sulawesi Selatan. 

c. Lonceng

Lonceng atau genta adalah suatu peralatan sederhana yang digunakan untuk menciptakan bunyi. Bentuk lonceng biasanya menyerupai sebuah tabung dengan salah satu sisi yang terbuka dan bergema saat dipukul. Alat untuk memukul dapat berupa kayu atau besi. Lonceng pada umumnya dibuat dari logam. Lonceng juga banyak digunakan dalam peribadatan beberapa agama di dunia sebagai penanda waktu ibadah atau beberapa ritual.

d. Burung Merpati

Merpati pos adalah adalah burung merpati yang dilatih untuk mengantarkan surat atau pesan. 

e. Prasasti

Prasasti adalah piagam atau dokumen yang ditulis pada bahan yang keras dan tahan lama. Dalam pengertian modern di Indonesia, prasasti sering dikaitkan dengan tulisan di batu nisan atau di gedung, terutama pada saat peletakan batu pertama atau peresmian suatu proyek pembangunan.

f. Terompet dari Tanduk Hewan

Dahulu bunyi terompet digunakan sebagai alat komunikasi untuk menandai dimulai atau berakhirnya kegiatan-kegiatan tertentu. Terompet juga digunakan saat perang untuk menandai perintah dan pergerakan pasukan.

g. Terompet Keong

Terompet keong sejak dahulu telah dijadikan sebagian penanda perkumpulan atau terjadinya suatu peristiwa agar dapat berkumpul. 

h. Asap

Secara umum sinyal asap digunakan untuk mengirimkan berita, sinyal bahaya, sebagai tanda darurat atau mengumpulkan orang banyak ke suatu tempat. Alat komunikasi ini biasa digunakan untuk mengirimkan suatu pesan rahasia kepada teman ataupun lawan. 

i. Serat Papyrus

Serat papyrus digunakan pada masa 500 SM di daerah Sungai 

Nil sebagai media menyampaikan informasi. Serat ini dibuat dari serat pohon papyrus.

j. Piktografi

Piktografi digunakan pada masa 3000 SM di Sumeria. Piktografi berupa simbol - simbol yang apabila disusun bisa menjadi kata/kalimat/bahasa yang memiliki makna tertentu.


B. Media Komunikasi Modern

Beberapa contoh media komunikasi modern sebagai berikut.

a. Surat Kabar/Koran

Surat kabar adalah media cetak yang berisi berbagai informasi seperti sosial, budaya, hukum, politik, hiburan, dan teknologi. Seiring dengan perkembangan zaman, surat kabar bukan hanya dalam bentuk media cetak, juga dalam bentuk surat kabar elektronik atau surat kabar digital. 

b. Radio

Radio berfungsi sebagai alat komunikasi yang hanya terdengar suara saja. Siaran radio menyajikan informasi berita, musik, dan diskusi yang hanya bisa didengar saja.

c. Televisi

Televisi adalah sebuah alat penangkap siaran bersuara dan bergambar. Televisi berasal dari dua kata latin yaitu “tele” artinya jauh dan “vision” yang berarti tampak. Jadi, televisi berarti melihat jarak jauh.Televisi ditemukan pertama kali oleh Paul Nipkow pada tahun 1883. 

Dengan adanya televisi informasi dari seluruh dunia bisa diakses di mana saja dan kapan saja, apalagi siaran televisi juga bisa dinikmati melalui internet. Televisi menghadirkan beragam informasi seperti edukasi atau pendidikan, hukum, politik, sosial, infotainment, dan hiburan.

d. Faksimili

Faksimili atau biasa juga dikenal dengan faks, berasal dari bahasa latin yaitu “fact silimili” yang berarti membuat salinan yang sama persis dengan aslinya. Mesin faks juga biasa disebut telecopier. Mesin faks adalah peralatan komunikasi yang digunakan untuk mengirim dokumen dengan menggunakan suatu perangkat yang mampu beroperasi melalui jaringan telepon dengan hasil yang sangat serupa dengan aslinya.

e. Telepon

Telepon merupakan alat komunikasi yang dapat mengirim pembicaraan melalui listrik. Dengan telepon, manusia dapat berkomunikasi secara lisan dengan seseorang yang terbentang jarak sangat jauh. Telepon pertama kali ditemukan oleh Alexander Graham Bell pada tahun 1876.

f. Handphone

 Handphone lebih praktis daripada telepon karena ukurannya sangat kecil dan ringan sehingga mudah dibawa ke mana-mana. 

Dengan adanya penemuan handphone memungkinkan orang bisa berkomunikasi kapan saja dan di mana saja yang ada sinyal handphone.

g. Handy Talky

Handy talky adalah alat komunikasi menggunakan sinyal frekuensi tertentu sebagai pemancarnya untuk menghubungkan handy talkyyang satu dengan yang lain. Alat ini biasa digunakan oleh satuan kepolisian, tentara, dan juga pihak satuan pengaman (satpam). 

h. Komputer/Laptop

Komputer adalah seperangkat alat elektronik yang dipergunakan untuk mengolah data secara cepat dan tepat sehingga menghasilkan informasi yang akurat. Komputer ditemukan oleh tiga orang penemu yaitu Herman Hollerich, Howard Aiken, dan Charles Babbage. 

Banyak masyarakat yang beranggapan bahwa komputer hanya digunakan untuk mengetik saja. Padahal komputer dapat diaplikasikan dalam berbagai bidang, seperti kedokteran, matematika, dan penerbangan.


3. Peralatan dan Bahan Untuk Pembuatan Peralatan TIK.

Beberapa peralatan utama untuk membuat produk TIK sebagai berikut.

a. Bor

Bor berfungsi untuk membuat atau memperbesar lubang

b. Gergaji

Gergaji adalah alat yang digunakan untuk memotong atau mengurangi ketebalan suatu benda.

c. Tang

Tang adalah alat yang digunakan untuk mencengkram dan memotong benda.

d. Palu

Palu atau martil adalah alat yang digunakan untuk memberikan tumbukan pukulan pada benda.

e. Gunting Seng

Gunting seng adalah alat yang digunakan untuk memotong seng atau sejenisnya.

f. Ketam

Ketam berfungsi untuk memperhalus permukaan kayu


Demikianlah pembahasan materi prakarya mengenai Teknologi informasi dan komunikasi. Perkembangan zaman yang terus berkembang, mungkin saja akan banyak alat teknologi yang diciptakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Tapi, ingat semudahnya teknologi lebih mudah dengan kekuatan sendiri yah. Karena setiap dampak yang dihasilkan memiliki dampak positif dan juga negatif. Smart thinking. 

Sumber : materi di ambil dari buku PRAKARYA kelas VIII semester 1 Cetakan Kedua  Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017. 


Monday, August 16, 2021

Expressing thanking : ungkapan terima kasi

 Media Berbagi - Hallo sahabat media, pernahkah kalian mengucapkan terima kasih kepada seseorang karena orang tersebut telah membantu kalian? Tentunya kalian tidak boleh lupa yah untuk mengucapkan rasa terima kasih atas segala sesuatu yang diberikan orang lain baik itu bantuan, pertolongan, hadiah, ucapan selamat, bela sungkawa ataupun hal lainnya.

Terima kasih merupakan balasan  timbal balik ketika orang lain membantu atau menolong kita dalam suatu hal. Rasa terima kasih akan tercermin dan timbul rasa menghargai antara kita sesama manusia. Yuk kita saling berterima kasih agar ada rasa saling menghargai sesama. 

Kali ini kami akan membagikan materi mengenai expressing thanking/gratitude atau dalam bahasa indonesia yaitu ucapan terima kasih. Di atas kalian sudah bisa ambil kesimpulan mengenai terima kasih yah. 

Berikut ini contoh ungkapan terima kasih dalam bahasa Inggris yaitu 


Expression of Tanking 

- Thank you very much

- Thank you so much

- Thanks a lot

- I'm very grateful to you 

- Thanks

- Thank you 

- That's very kind to you 



Responding 

- you are welcome 

- Don't mention it

- Never mind

- It's no trouble at all

- with my pleasure 

- anytime 

- no problem 

- it was nothing 


Baca juga : introducing-other-people


Contoh dialog 

Andi : Hi, Amir. 

Amir : Hi, Andi 

Andi : Can you help me?

Amir : yes, I can. What can I do for you? 

Andi : please, Bring these books at the teacher room. 

Amir : of course. 

Andi : Thanks Amir

Amir : No problem

Demikianlah contoh ungkapan thanking/gratitude dan semoga bermanfaat. Terima kasih. 










Friday, August 13, 2021

Rangkuman Materi Prakarya Kelas 8 tentang Kerajinan Berbahan Lunak

 Kerajinan Bahan Lunak 


Kerajinan merupakan suatu hasil atau kegiatan yang dikerjakan sehingga menciptakan suatu karya  buatan tangan atau keterampilan seseorang. Kerajinan yang dihasilkan biasanya kerajinan yang unik dan mempunyai teknik  yang berbeda - beda tergantung dari pembuat kerajinan tersebut. Kerajinan ini bisa terbuat dari bahan lunak maupun keras. 

Kali ini kita akan membahas mengenai kerajinan dari bahan lunak. Kerajinan bahan lunak merupakan kerajinan yang bahan dasarnya lentur, lembut, dan mudah dibentuk. Bahan ini bisa menggunakan bahan alami  ataupun buatan. Terdapat Berbagai aneka jenis kerajinan berbahan lunak alam dan buatan  yang ada dilingkungan sekitar kita  seperti jenis bahan lunak polymer clay, lilin, sabun, gips, fiberglass, dan lain sebagainya. Produk yang dihasilkan berupa bingkai foto, hiasan, gantungan kunci, dan sebagainya. 


1. Pengertian kerajinan bahan lunak 


Dikutip dari buku prakarya kelas VIII semester 1 revisi 2017 menjelaskan bahwa "Kerajinan dari bahan lunak merupakan produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat lunak yaitu lentur, lembut, empuk, dan mudah dibentuk".  


2. Prinsip kerajinan bahan lunak 


Terdapat prinsip kerajinan bahan lunak yaitu 

1). Prinsip kerajinan dengan pertimbangan wilayah kerja Pada praktiknya kerajinan dibuat dengan mempertimbangkan wilayah kerja dengan beberapa prinsip berikut. 

A. keterampilan tangan 

Pada dasarnya kerajinan dibuat dengan menggunakan tangan. Ini yang membuat perbedaan antara produk yang dihasilkan tangan atau mesin. 


B. Keterampilan teknik 

Pembuatan dari kerajinan ini menggunakan keterampilan teknik yang khas, rumit, serta detail tergantung dari keterampilan yang dimiliki oleh tangan seseorang. 


C. Kedaerahan/tradisional 

Kerajinan ini memiliki ciri khas yang mempunyai nilai guna praktis, universal namun masih dipengaruhi oleh adat istiadat setempat. 


2). Fungsi kerajinan bahan lunak berdasarkan kegunaanya

Yang berarti produk itu memiliki fungsi untuk manusia itu sendiri yakni bisa sebagai benda pakai ataupun benda hias. 


3). Fungsi kerajinan bahan lunak berdasarkan manfaatnya Jadi keterampilan dalam pembuatan produk bahan lunak bisa bermanfaat bagi masyarakat maupun siswa di sekolahan.



3. Jenis kerajinan Bahan Lunak 

Berikut merupakan jenis kerajinan bahan lunak yakni : 

A. Bahan lunak alam 

Bahan lunak alam adalah bahan lunak untuk karya kerajinan yang diperoleh dari alam sekitar dan cara pengolahannya juga secara alami tidak dicampur maupun dikombinasi dengan bahan buatan. Contoh bahan lunak alam adalah tanah liat, kulit, getah nyatu, bubur tisu, dan flour clay

B. Bahan lunak buatan 

Bahan lunak buatan adalah bahan untuk karya kerajinan yang diolah dan dicampur dengan zat kimia tertentu sehingga menjadi lunak, lembut, empuk, dan mudah dibentuk. Beragam karya kerajinan dari bahan lunak buatan dapat dibuat berdasarkan bahan yang digunakan. Bahan-bahan yang digunakan bisa berupa polymer clay, gips, fiberglass, lilin, sabun, dan parafin.


4. Karakteristik bahan lunak alami dan buatan 

Karakteristik merupakan ciri - ciri  yang menggambarkan suatu benda atau bahan tertentu. Dalam hal ini setiap bahan lunak itu berbeda- beda dan beraneka ragam cirinya. Untuk lebih jelas bisa kalian baca penjelasan di bawah ini! 

a. Tanah Liat

Tanah liat memiliki warna yang beragam, tetapi semuanya merupakan warna natural tanah, yaitu cokelat. Ada yang berwarna cokelat muda, tua atau cokelat keabu-abuan, serta cokelat keputihan. Setiap warna bergantung pada kandungan dari masing-masing tanah tersebut. Tanah yang mengandung kaolin lebih banyak akan berwarna lebih putih, stoneware lebih kehitam/keabu-abuan, sedangkan earthenware lebih terlihat cokelat kemerahan

b. Kulit

- Kulit berasal dari kulit hewan yang sudah tersamak sehingga mudah dibentuk. 

- Kulit ada yang berwarna hitam, putih, cokelat ataupun krem, sesuai dengan hewan yang dikuliti.

- Kulit alami jika terbakar akan berbau sate.

- Kulit tidak tahan air, jika terkena air akan merusak struktur kulit.

c. Getah Nyatu

- Getah nyatu merupakan getah dari pohon nyatu yang berwarna putih.

- Warnanya yang putih memudahkan untuk diberi warna warni. Warna yang digunakan berasal dari pewarna alam sehinga warnanya pun natural tidak secemerlang warna buatan.

- Jika ingin dibentuk, getah harus dimasak terlebih dahulu agar lunak dan elastis.

- Jika dipanaskan akan melunak, tetapi lama kelamaan akan mengeras.

d. Flour Clay

- Flour clay berasal dari adonantepung yang dilumat hingga kalis dan mudah dibentuk.

- Flour clay juga dicampur dengan air.

- Kerajinan dari flour clay tidak tahan air, karena jika terkena air akan mudah rusak. 

- Pewarnaan flour clay dapat dilakukan dengan pewarna makanan atau sintetis agar muncul warna-warna yang cemerlang. 

e. Polymer Clay dan Plastisin

- Polymer clay dan plastisin memiliki ciri-ciri yang serupa, memiliki aneka warna yang cerah, dan bertekstur padat lunak.

- Yang membedakan hanya pada polymer clay tidak mengandung minyak, sedangkan plastisin mengandung minyak.

- Pada saat pengeringan, polymer clay dapat mengeras, sedangkan plastisin tetap seperti semula.

 f. Fiberglass

- Fiberglass memiliki struktur cair, dan jika mengering akan mengeras.

- Fiberglass juga dapat dibentuk ketika setengah mengeras.

- Kerajinan fiberglass dibuat dengan cara dicetak/dicor. 

- Campuran fiberglass adalah katalis. Katalis inilah yang membuat fiberglass dapat cepat mengeras.

- Pewarnaan fiberglass dilakukan saat masih keadaan cair maupun saat bahan mengering.

- Fiberglass tahan lama dan kuat. Wujudnya bening sebening kaca atau air, sehingga dapat dibentuk kerajinan yang menyerupai air.

g. Lilin dan Parafin

- Lilin dan parafin berwujud padat, namun jika dipanaskan akan mencair. 

- Pengolahan kerajinan dengan bahan lilin dan parafin dilakukan dengan cara cetak/cor. 

- Pewarnaan dilakukan saat lilin mencair.

- Lilin atau parafin dapat dicampur dengan aroma pewangi tertentu untuk menambah sensasi saat digunakan.

- Lelehan lilin atau parafin yang terbuang dapat dipanaskan dan dicetak kembali.

h. Gips

- Wujud bahan gips adalah bubuk, dicampur dengan air menjadi adonan yang kental. Adonan inilah yang akan mengeras jika didiamkan. Oleh karena itu, mengolah gips harus dengan cara dicor atau dicetak.

- Pewarnaan gips biasanya setelah produk jadi.

- Gips mudah pecah sehingga harus berhati-hati saat berkarya dengan bahan ini.

i. Sabun

- Sabun berwujud padat sehingga dapat langsung diukir saat padat.

- Sabun dapat pula diparut/dihaluskan dan dibentuk seperti flour clay.

- Sabun yang didiamkan akan mengeras.

- Pewarnaan sabun dilakukan dengan mempertahankan warna sabun atau dapat pula ditambah biang warna saat sabun dibuat adonan.


Demikianlah materi prakarya kelas 8 semester 1. Semoga bermanfaat. Materi ini dikutip dari buku prakarya kelas 8 semester 1 revisi 2017. 


PTS Materi Prakarya kelas VIII semester 1

Media Berbagi - Hallo sahabat media berbagi. Kali ini kami akan membagikan contoh soal penilaian tengah semester materi pelajaran prakarya ...